Rayakan HUT Ke-48 PDIP, DPC Kobar Tanam 48 Ribu Pohon di Kumai

DPC PDIP Kotawaringin Barat saat melakukan penanaman pohon dalam rangka memperingati HUT ke-48.

Rayakan HUT Ke-48 PDIP, DPC Kobar Tanam 48 Ribu Pohon di Kumai

PANGKALAN BUN - Rangka memperingati HUT ke-48 Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Pengurus Dewan Perwakilan Cabang (DPC) PDIP Kabupaten Kotawaringin Barat, menanam pohon sebanyak 48 ribu jenis tanaman lokal. Kegiatan penanaman pohon ini dilakukan Minggu (10/1). Pengurus DPC PDIP Kobar bersama pengurus anak cabang dan ranting, melakukan penanaman pohon di bantaran Sungai Bidara, Desa Kumpai Batu Bawah, Kecamatan Arut Selatan. Dalam kegiatan itu hadir Ketua DPC PDIP Kobar Ahmadi Riansyah, serta seluruh anggota fraksi PDIP DPRD Kobar. 

Ahmadi Riansyah mengatakan, penanaman pohon ini merupakan intruksi dari Ketua Umum PDIP, dimana tepat pukul 09.00 WIB secara serantak penanaman pohon di lakukan di seluruh daerah di Indonesia. Intruksi tersebut meminta agar seluruh pengurus DPC, PAC dan ranting untuk menanam pohon di bantaran sungai. “Jenis tanaman yang kita tanam dengan jenis pohon jabon, ekaliptus, ulin, Nyatu dan jenis tanaman buah lokal, dimana jenis tanaman yang kita tanam ini merupakan jenis pohon yang langka dan kita wajib melestarikannya kembali,” kata Ahmadi Riansyah.

Di momentum peringatan HUT PDIP ke 48, PDIP ingin melestarikan kembali peradaan di bantaran sungai. Karena sungai sebagai sumber kehidupan bagi masyarakat , dimana masyarakat dan sungai merupakan satu kesatuan yang tidak bisa di pisahkan.  Selain penanaman pohon, juga pada pukul 14.00 WIB dilaksanakan peringatan puncak HUT PDIP melalui virtual secara serentak seluruh Indonesia. KB1

 

 

SERTIFIKAT
Smsi

Widget